Masuk

Notification

×

Iklan

Tag Terpopuler

Wilfridus Yons Ebit Tinjau Dapur MBG di Lembata: "Kami Pastikan Siap Jalankan Program Makan Bergizi Prabowo-Gibran"

Rabu, 23 April 2025 | April 23, 2025 WIB Last Updated 2025-04-23T08:58:23Z

 

Wakil Ketua Umum DPP PAPERA Wilfridus Yons Ebit kunjungi dapur MBG di Lembata, pastikan kesiapan program makan bergizi gratis dari pemerintah Prabowo-Gibran.

Lembata,NTT, 23 April 2025 – Wakil Ketua Umum DPP PAPERA (Pejuang Pedagang Indonesia Raya), Wilfridus Yons Ebit, S.Fil., melakukan kunjungan langsung ke salah satu Dapur MBG (Makan Bergizi Gratis) di Jalan Trans Nagawutung, Kelurahan Lewoleba Barat, Kecamatan Nubatukan, Rabu pagi (23/4). Kunjungan ini bertujuan memastikan kesiapan infrastruktur dapur dalam mendukung program nasional makan bergizi gratis yang diusung oleh pemerintah Prabowo-Gibran.


“Kalau kita ingin program MBG ini bisa turun dan berjalan baik di Lembata, maka kita harus pastikan seluruh dapur sudah siap. Karena itu saya turun langsung melihat dari dekat,” ungkap Wilfridus.


Selama dua hari berada di Lembata, Wilfridus juga aktif berdiskusi bersama DPC PAPERA setempat. Ia menyampaikan bahwa secara umum, Lembata menunjukkan kesiapan yang cukup baik dalam menyambut program-program nasional.


“Satu dapur MBG yang saya tinjau ini sudah memenuhi standar dari tim verifikator saya. Saya yakin, Lembata siap jadi bagian dari gerakan nasional MBG,” ujarnya optimis.


Sementara itu, pemilik dapur MBG yang dikunjungi, Benediktus Lelaona, mengungkapkan apresiasinya atas kunjungan dan perhatian dari DPP PAPERA.


“Saya berterima kasih kepada Bapak Wilfridus Yons Ebit yang sudah datang langsung melihat kesiapan dapur kami. Ini program yang sangat menyentuh rakyat kecil. Saya siap mendukung sepenuhnya agar anak-anak di Lembata bisa menikmati makan bergizi secara gratis,” tutur Benediktus.


Kunjungan ini menjadi sinyal kuat bahwa koordinasi lintas struktur dan komitmen daerah menjadi kunci sukses implementasi program strategis nasional, khususnya di wilayah kepulauan seperti Lembata.

(AC)