Masuk

Notification

×

Iklan

Tag Terpopuler

Kolaborasi Mahasiswa dan Masyarakat: KKN Resmi Dibuka di Desa Ililemdo Kecamatan Waiblama, Sikka untuk Perubahan Positif

Rabu, 03 Juli 2024 | Juli 03, 2024 WIB Last Updated 2024-07-03T01:57:28Z


Newsdaring- Sikka - Di tengah semaraknya program Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa, Perguruan tinggi Universitas Nusa Nipa Maumere ( UNIPA) kembali membuka rangkaian kegiatan KKN di Desa Ililemdo , Kecamatan Waiblama, Kabupaten Sikka NTT.


Acara pembukaan ini menjadi momen bersejarah bagi seluruh warga desa, mahasiswa, dan pihak kampus dalam menerapkan konsep kemitraan dalam pembangunan.


Acara pembukaan KKN ini berlangsung meriah dengan hadirnya perwakilan mahasiswa dari berbagai prodi yang telah siap menjalankan tugas mulia selama satu bulan ke depan. Para mahasiswa ini nantinya akan terjun langsung ke masyarakat desa untuk membantu meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat setempat.


Kepala Desa Ililemdo, Bapak E.O.Camelo Carvallo S.IP menyambut gembira kedatangan mahasiswa KKN. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan harapannya agar kolaborasi antara warga desa dan mahasiswa dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi kemajuan dan perkembangan desa. Ia juga berharap, melalui program ini, masyarakat desa akan semakin terbuka dan berinovasi dalam mengatasi berbagai permasalahan yang dihadapi.


Sementara itu, Dosen pembimbing lapangan (DPL) Perguruan Tinggi Universitas Nusa Nipa Maumere (UNIPA) Bapak Selfianus, SP., M.M mengungkapkan pentingnya kerjasama yang sinergis antara Kampus dengan masyarakat.


“Kami berharap mahasiswa dapat belajar dari masyarakat dan sekaligus memberikan kontribusi nyata untuk keberlanjutan pembangunan di Desa Ililemdo. Program KKN merupakan bagian dari Tri Darma Perguruan Tinggi Unipa yakni mengabdikan diri kepada masyarakat guna mencetak generasi yang peduli dan berperan aktif dalam pembangunan sosial kata DPL Selfianus, SP., M.M


Kegiatan pembukaan ini juga dihadiri oleh Kepala desa beserta jajaranya, tokoh masyarakat, serta para dosen pembimbing KKN dari berbagai disiplin ilmu. Selain acara seremonial, diadakan juga sosialisasi program-program unggulan yang akan diterapkan oleh mahasiswa selama masa KKN, yakin :


1. Kegiatan pencegahan stunting berupa penanaman tanaman toga dan kegiatan pangan lestari bersama masayarakat Desa Ilimedo. 

2. Mendukung kegiatan untuk mewujudkan Desa Ilimedo menjadi desa pariwisata. 

3.Pembangunan pondok baca untuk memikat minat baca dari parah siswa. 

4.Meberikan edukasi tentang kesehatan ( sosialiasi) kesehatan kepada masyarakat desa ilinmedo. 

5.Pembaguna batas desa dan tugu dan palang RT/RW yang ada di desa ilinmedo.


Program KKN di Desa Ililemdo ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang nyata dan berkelanjutan bagi warga desa, serta menjadi landasan bagi peningkatan kualitas pendidikan dan pengalaman belajar mahasiswa. Dengan semangat gotong royong dan kolaborasi yang kuat, diharapkan Desa Ililemdo dapat terus maju dan memberikan inspirasi bagi desa-desa lain dalam menjalankan program pembangunan berbasis masyarakat. Tutup“ Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Selfianus, SP., M.M.